Friday, 17 May 2019

Tips Memilih Baju tunik Untuk Hijabers


Kini dunia fashion semakin berkembang dengan berbagai design. Tak terkecuali design khusus bagi hijabers. Meski demikian, kita harus berhati-hati dalam memilihnya. Terutama, ketika ingin memadu padankan tunik. Kali ini saya akan membagikan Tips Memilih Baju tunik Untuk Hijabers.
Bagi muslimah tentu saja wajib mengenakan hijab. Lalu bagaimanakah jika ingin mengenakan tunik atau blouse agar bisa matching dengan hijab yang dikenakan?


Sebelum kita lanjtkan pembahasan, terlebih dahulu marilah kita ketahui terlebih dahulu, apakah tunik atau blouse itu? Tunik atau blouse adalah pakaian atau atasan panjang. Umumnya bagian belakang akan menutupi pinggang atau bagian pinggul. Akan tetapi ada juga sich yang justru akan memperlihatkan bagian ini! Nah disinilah kita harus pandai-pandai untuk memilihnya agar meski tetap terlihat cantik tapi tetap syar’i.

Tujuannya adalah agar muslimah bisa tampil cantik dengan paduan tunik dan hijab yang cocok. Tentu saja ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum membelinya. Karena bagaimanapun juga jangan sampai hanya karena ingin mengikuti perkembangan dunia fashion, lalu akan melalaikan hal-hal yang tidak diperbolehkan dalam Islam. Iya khan?

Tunik atau blouse sendiri sebetulnya sudah cocok dipakai dengan hijab, mengingat model tunik atau blouse adalah panjang.  Meski demikian bukan berarti tunik model apapun bisa kita kenakan.

Nah, berikut ini adalah Tips Memilih Baju tunik Untuk Hijabers:

Hindari bahan street atau bahan kaos yang pres body
Kalaupun ingin memilih bahan kaos, sebaiknya yang modelnya tidak terlalu ketat alias longgar.

Jangan memadukan Tunik dengan Legging
Mungkin sering kita jumpai beberapa wanita mengenakan tunik dengan bawahan legging. Ingat, bagi muslimah legging sebaiknya tidak digunakan sebagai pakaian luar, tetapi lebih cocok sebagai dalaman. Sebaliknya tunik akan terlihat lebih anggun dan cantik juga stylish saat dipadukan dengan rok lurus. Bila bertubuh tinggi bisa juga bola ingin mengkombinasikannya dengan celana cutbray atau kulot yang kini kembali ng-trend.

Tak boleh ada belahan samping
sebaiknya dalam memilih tunik, pilihlah tunik dengan potongan lurus dan tidak memiliki belahan  samping kanan dan kiri. Karena jika ada belahan, akan dapat mengekspos bagian paha dan bokong hingga pinggang yang sebaiknya harus ditutupi. Belahan ini akan menampilkan seseorang tampak lebih seksi, dimana hal ini dalam Islam tidak diperbolehkan.

Hindari memilih Lengan ¾
Pilihlah tunik atau blouse dengan model lengan panjang, dan jangan mengenakan yang model lengan ¾. Karena lengan ¾ akan menampilkan bagian atas lengan kita lebih banyak. Gunakan tunik dengan lengan panjang yang bisa menutup hingga bagian pergelangan tangan. Jangan karena menganggap potongan bawahnya sudah panjang hampir selutut, lalu tidak mengindahkan bagian lengan! Jika terpaksa harus memakai tunik dengan model lengan agak pendek, tambahkan outerwear seperti cropped jacket atau manset sebagai tambahan untuk menutupinya.

Hindari penggunaan jenis kain yang transparan
tidak hanya terbatas pada tunik atau blouse saja, sebaiknya dalam memilih pakaian hindari yang berbahan kain tembus pandang. Bila menggunakan bahan kain yang tembus pandang sebaiknya pakai rangkapan dalaman, sehingga terlihat syar’i.

Demikianlah Tips Memilih Baju tunik Untuk Hijabers agar tetap syar’I dan terlihat cantik dan anggun. Semoga apa yang saya sampaikan dalam blog ini bermanfaat bagi kita semua. Mohon maaf bila ada kekurangan, dan saya sampakan terimakasih atas kunjungannya dan kesediaannya untuk meninggalkan tanggapan atas tulisan ini di kolom komentar.



No comments:

Post a Comment

Terimakasih sudah menggunakan blog ini sebagai referensi.